Daftar Isi Lebih Detail
Ketika berkunjung ke Sukabumi, pasti hal pertama yang kita pikirkan untuk dibawa pulang sebagai oleh-oleh adalah kue mochi. Namun, siapa sangka bahwa kue mochi ini ternyata berasal dari Jepang loh!
Berjalan-jalan ke Sukabumi untuk menghilangkan penat menjadi salah satu destinasi favorit para wisatawan masa kini. Bagaimana tidak? Banyak sekali keindahan alam yang akan kita temukan di sini, mulai dari air terjun, panorama indah di atas bukit, suasana yang sejuk, hingga keindahan Samudra yang bisa kita nikmati di pesisir pantai selatan Sukabumi.
Apakah mungkin karena keindahan alam tersebut membuat mochi yang berasal dari Jepang ini menyasar ke Sukabumi? Hm, sepertinya tidak juga. Untuk mendapatkan jawabannya, intip sejarah mochi di bawah ini yuk!
Sejarah Mochi Sukabumi
Sebenarnya, asal mula mochi berada di Sukabumi masih belum diketahui pasti kapan dan oleh siapa keberadaannya. Namun, eksistensi mochi Sukabumi ini lebih banyak dikenal karena berasal dari negara matahari terbit, yaitu negara Jepang.
Seperti yang telah kita pelajari dalam mata pelajaran sejarah, pada jaman dahulu para tentara Jepang sempat singgah dengan tujuan untuk menjajah Indonesia. Saat itu mereka menetapkan Sukabumi sebagai salah satu tempat pertahanan militernya.
Karena mochi adalah makanan khas tradisional asal Jepang yang disebut sebagai mochitsuki, para tentara Jepang pun membawa resepnya ke Indonesia. Kemudian dari sini lah warga Sukabumi yang pernah bekerja di barak-barak militer Jepang mewariskan resep tersebut kepada generasi kita sehingga kue mochi menjadi makanan khas dan primadona di Sukabumi.
Eksistensi mochi di Jepang lebih dipercayai sebagai makanan yang dapat meningkatkan stamina. Selain itu, terdapat beberapa kandungan dalam beras ketan tersebut yang dapat membuat penikmatnya terbebas dari gluten dan kolesterol. Oleh karena itu, para samurai Jepang kerap membawa mochi sebagai bekalnya ketika pergi untuk menjalankan sebuah tugas. Jadi, apakah mochi makanan khas Sukabumi, atau khas negara Jepang?
Fakta Unik Mochi Khas Sukabumi
Meskipun berasal dari Jepang, mochi Sukabumi memiliki keunikannya sendiri loh! Mochi khas Sukabumi ini memiliki pembungkus bambu yang hanya terdapat di Indonesia. Tidak hanya itu, semakin berkembangnya jaman, kini mochi memiliki banyak varian rasa yang akan membuatmu ingin memakannya lagi, dan lagi!
Kenikmatan mochi ini ternyata didapatkan dari teknik pembuatan yang cukup sulit. Selain itu, untuk mempertahankan rasa kita harus menggunakan bahan-bahan yang segar dan berkualitas. Oleh sebab itu, tidak heran bila toko-toko yang menjual mochi memasang harga mulai dari lima puluh ribu rupiah.
Cara Membuat Mochi
Saat ini cara membuat mochi sudah berkembang dengan proses yang lebih mudah. Sementara di negara Jepang, mochi masih dibuat dengan perlatan khusus yang Bernama usu, usudai, dan kine. Cara membuat mochi diawali dengan menempatkan adonan kue ke dalam wadah. Kemudian adonan tersebut ditumbuk dengan palu kayu (kine) sambil diaduk atau dibolak-balikkan oleh orang yang lain. Meskipun terlihat cukup mudah, ternyata perlu ritme yang konsisten agar tangan seseorang yang mengaduk adonan tidak terkena tumbukan palu kayu tersebut.
Sama seperti mochi Sukabumi, orang-orang Jepang kemudian menambahkan variasi mochi dengan isian kacang merah, hingga pasta strawberry. Keunikan dari mochi pun tidak sampai di sini saja. Pada tahun 1990-an, imigran asal Jepang membuat sebuah inovasi mochi yang dicampurkan dengan es krim menjadi makanan pencuci mulut yang nikmat. Bukan hanya kenyal di luar, saat menggigitnya kita akan merasakan sensasi dingin dan manis pada saat yang bersamaan.